Tautekno.com – Facebook kini bisa digunakan untuk menghasilkan uang atau pendapatan. Caranya lewat layanan FB Pro atau profesional.
Facebook merupakan salah satu media sosial yang sudah ternama di Indonesia.
Menariknya kini pengguna tidak hanya terhubung dengan teman digital saja, tapi juga menghasilkan uang atau cuan.
“Saat Anda mengaktifkan mode profesional, Anda bisa membangun kehadiran publik sebagai kreator dan mempertahankan pengalaman pribadi teman dan keluarga,” tulis laporan Facebook dalam situs resminya.
“Mode profesional bisa membantu Anda membangun pengikut publik dan mengembangkan komunitas global,” sambungnya.
Lalu bagaimana cara mengaktifkan FB Pro untuk menghasilkan uang? Berikut ikuti langkahnya
- Buka profil Facebook
- Tekan ikon tiga titik
- Klik menu ‘Turn on Professional mode’.
- Lalu klik ‘turn on’.
- Mode FB Pro aktif.
- Isi beberapa data pribadi
Nah, setelah mengaktifkan mode FB pro ini, pengguna akan melihat beberapa fitur yang berubah.
Profil pengguna juga akan berubah menjadi Digital Creator dan bisa digantik di menu Edit Profile > Details kemudian klik Edit serta pilih kategori yang diinginkan.
Jika FB Pro ini sudah aktif, maka pengguna bisa mengakses dasbor profesional.
Nanti ada tools hingga informasi follower, serta jangkauan dan keterlibatan postingan.
Tinggalkan komentar