RUN System Dukung Digitalisasi Anak Usaha Telkom

tautekno.comJakarta, CNBC Indonesia – PT Global Sukses Solusi Tbk (RUN System) dipercaya untuk mendukung digitalisasi salah satu anak usaha milik Telkom, yaitu PT Metra-Net (Metranet). Hal tersebut ditandai melalui Kick-off implementasi yang dihadiri oleh perwakilan manajemen dari kedua belah pihak pada akhir kuartal III-2022 lalu.

Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan ada tiga strategi besar transformasi digital BUMN. Antara lain melalui pembangunan dan pengembangan infrastruktur digital yang merata di Indonesia, berkontribusi terhadap pengembangan masyarakat digital, dan mengakselerasi ekosistem ekonomi digital.

“Jumlah BUMN, termasuk anak perusahaan serta afiliasi di Indonesia, mencapai lebih dari 500 perusahaan. Sementara itu, Telkom Group sebagai salah satu tulang punggung digitalisasi di Indonesia memiliki 90 anak usaha dan afiliasi. Metranet bergabung dengan puluhan BUMN dan anak perusahaan BUMN yang menggunakan RUN System ERP, yang memiliki lokal konten 100%,” ungkap dia dikutip dari keterangan tertulis, Selasa (18/10/2022).

Baca Juga:  Arti Who TF are You yang Viral di TikTok Belakangan

Sementara itu, Direktur RUN System, F. Hasto Widodo mengungkapkan bahwa kolaborasi ini mendukung strategi pemerintah dalam optimalisasi transformasi digital di Indonesia.

Menurut dia, kolaborasi ini juga mengekspansi pasar RUN System ke berbagai industri digital baru melalui anak perusahaan Metranet yang bergerak di berbagai bidang teknologi digital, seperti penyedia layanan pembayaran mobile, perdagangan elektronik, hingga hiburan digital.

“Kerja sama tersebut membuktikan kapabilitas RUN System sebagai penyedia solusi ERP (Enterprise Resource Planning) andal dengan kompatibilitas di semua sektor dan industri guna mencapai target digitalisasi pemerintah di Indonesia. Hal ini juga memperkuat kepercayaan publik terhadap layanan dan solusi yang diberikan RUN System dalam membantu mempermudah proses bisnis dan administrasi di berbagai sektor industri melalui digitalisasi,” ungkap dia.

lebih lanjut ujar Hasto, pemerintah juga berupaya mengembangkan hilirisasi rantai pasokan di Indonesia yang didukung ekosistem digital untuk menghubungkan pemain industri bahan baku (hulu) dengan industri barang jadi (hilir). Di mana sebelumnya Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan menyebut kunci pertumbuhan ekonomi berada pada hilirisasi yang didukung ekosistem layanan digital lokal.

Baca Juga:  Tak Ada PHK Massal di Apple, Ini Rahasianya

Adapun salah satu prioritas pemerintah dalam hal ini ialah digital procurement melalui E-Katalog untuk mendorong pembelian produk dalam negeri serta integrasi dengan industri logistik Indonesia sesuai dengan target peningkatan Total Komponen Dalam Negeri (TKDN) menjadi 50% pada 2024.

“RUN System selain dengan produk ERP-nya berkomitmen mendukung strategi tersebut dengan serangkaian solusi digital lain yang ditawarkan seperti RUN Market (Marketplace Digital), IKAS (P2P Point of Sales untuk UMKM dan BUMDes), serta R1 (ERP untuk usaha segmen menengah). Harapannya dengan berbagai solusi yang dimiliki, akan memperkuat ekosistem digitalisasi yang akan mendukung pemerintah dalam transformasi ekonomi dan digital di Indonesia,” pungkas dia.

”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website cnbcindonesia.com. Situs https://tautekno.com adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs https://tautekno.com tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”

Baca Juga:  Windows 11 Insider Build 25201, Yuk Intip Fitur Baru Windows 11

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *